Dosen FT UHAMKA Selenggarakan Pelatihan Digital Marketing dan Manajemen Kewirausahaan Untuk Pelaku UMKM

Kamis, 04 Februari 2021 | 12:29 WIB Last Updated 2021-02-04T12:46:29Z


Kabarpendidikan.id
 Dosen Program Studi Teknik Informatika Fakultas Teknik UHAMKA memberikan Pelatihan Pemanfaatan Digital Marketing dan Manajemen Kewirausahaan bagi Pelaku Usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) dengan menggunakan Aplikasi Google My Business atas kerjasama dengan LPPM Uhamka.

 

UMKM merupakan tulang punggung perekonomian Indonesia, mereka adalah ujung tombak perputaran ekonomi dalam negeri. Terlebih di masa pandemi Covid-19, UMKM memiliki peran penting dalam menjaga stabilitas ekonomi nasional di tengah situasi yang tak pasti.

 

Kegiatan yang diselenggarakan melalui online virtual zoom meeting pada Rabu, 3 Februari 2021 diawali dengan pengenalan dan pelatihan menggunakan aplikasi Google My Business. Setelah itu dilanjutkan dengan diskusi dan tanya jawab. Karena tingginya antusias dari para peserta, kegiatan ini berlangsung meriah.

 

Arafat Febriandirza, ST, MTI, Ph.D selaku  dosen yang juga merupakan ketua pelaksana dari kegiatan ini mengatakan “Kegiatan pelatihan ini diselenggarakan untuk memotivasi pelaku UMKM dalam era new normal melalui Social Media & E-Commerce. Tidak hanya itu, tentunya untuk menambah dan mengembangkan wawasan serta profesionalitas pelaku UMKM.” Tutunya.

 

Sementara itu, salah satu peserta dari UMKM Tahu Sumedang Gurih mengatakan kegiatan ini sangat bermanfaat dan membantu pihak mitra. “Kegiatan ini sangat bermanfaat sekali untuk mitra, apalagi di era new normal ini UMKM harus dapat memaksimalkan teknologi informasi dalam meningkatkan penjualan produk dalam skala lebih luas melalui digital marketing.”

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Dosen FT UHAMKA Selenggarakan Pelatihan Digital Marketing dan Manajemen Kewirausahaan Untuk Pelaku UMKM

Trending Now

Iklan

iklan