Rektor Uhamka; Tingkatkan Akreditasi Sebagai Bentuk Keberhasilan dalam Menjabat

Rabu, 10 Februari 2021 | 19:08 WIB Last Updated 2021-02-11T07:20:39Z


Kabarpendidikan.id
Sebagai bentuk tanggung jawab terhadap institusi agar terus berkembang. Maka Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA atau UHAMKA  serahkan SK Rektor kepada segenap pejabat dilingkungan Uhamka pada tingkat Ketua Program Studi, Sekretaris Program Studi, Kepala Unit Pelaksana Teknis, dan Kepala Labolatorium.

 

Penyerahan SK Rektor yang dilaksanakan di Aula Ahmad Dahlan Kampus FKIP Uhamka dengan mematuhi protokol kesehatan yang sangat ketat dan hanya dihari oleh segenap pihak terkait tanpa adanya undangan keluarga sehingga penyerahan SK Rektor ini tidak menimbulkan kerumunan banyak orang.

 

Penyerahan SK Rektor yang terlaksana dengan tertib ini, Rektor Uhamka Gunawan Suryoputro  menyampaikan pesan kepada segenap pejabat penerima SK Rektor bahwa indikator keberhasilan dalam menjabat yaitu Akreditasi. Jika semisalnya saat ini akreditasinya B dan setelah selesai masa menjabatnya masih B maka hal ini prestasinya belum signifikan bagi Kaprodi dan Sekprodi.

“Jadi indikatornya tentu Akreditasi. Jika sekarang, prodi Akreditasinya B lalu nanti mengakhiri jabatannya tetap B, tentunya ini prestasi yang belum signifikan. Oleh karena itu harus ada motivasi tinggi untuk mencapai yang diinginkan,” ujar Gunawan.

 

Dilain hal, Ia juga menuturkan pesan kepada segenap penerima SK Rektor bahwa Uhamka sudah tidak menerapkan lagi istilah Pejabat Sementara hal ini dilakukan untuk konsisten terhadap standar mutu di lingkungan Uhamka bahwa pejabat di lingkungan Uhamka jabatan fungsionalnya minimal adalah Lektor.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Rektor Uhamka; Tingkatkan Akreditasi Sebagai Bentuk Keberhasilan dalam Menjabat

Trending Now

Iklan

iklan