Tingkatkan Kemampuan Literasi melalui Pemanfaatan Fasilitas Perpustakaan FKIP Uhamka

Senin, 17 Oktober 2022 | 15:18 WIB Last Updated 2022-10-17T08:18:12Z

KabarPendidikan.idFakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Muhammadiyah Prof DR HAMKA (Uhamka) terus meningkatkan mutu fasilitas pendidikan diantaranya melalui adanya Perpustakaan FKIP Uhamka. Sehubungan dengan ini, kegiatan belajar mengajar pada jenjang perkuliahan pun mulai diberlakukan secara hybrid learning. Oleh karena itu, pembelajaran gabungan antara daring dan luring menjadi pilihan yang diterapkan di Uhamka. Dengan demikian, hal ini membuka peluang terutama untuk mahasiswa baru dalam memanfaatkan fasilitas yang telah disediakan oleh pihak kampus Uhamka.

Dalam hal ini, fasilitas yang diminati oleh mahasiswa ialah Perpustakaan Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Uhamka yang terletak di Gedung B Lantai 2.


“Pelayanan perpustakaan secara offline mulai dibuka pada bulan April 2022 hanya saja kunjungannya masih dibatasi,” tutur Irfan Maulana selaku Koordinator Perpustakaan FKIP Uhamka.

Dalam hal ini, perpukampus. Fasilitas yang kembali aktif berdampak baik bersamaan dengan antusias mahasiswa dalam melakukan setiap kegiatan, diantaranya mencari sumber-sumber yang terpercaya.


Kemudahan akses tersebut sangat dirasakan oleh salstakaan berperan penting dalam setiap kegiatan pembelajaran yang ada di dalam ah satu mahasiswa prodi sejarah semester satu Salwa Hafidzah, berpendapat bahwa fasilitas yang ada di dalam perpustakaan sangat lengkap, dengan kenyamanan setiap sudut untuk membaca yang terjaga kebersihannya, buku-buku yang tertata rapi dan sesuai dengan setiap genre mempermudah dalam pencarian buku.


“Buku-buku di dalam perpustakaan sangat tertata rapi, penataan letak setiap sudut baca yang membuat nyaman dan sangat terjaga kebersihannya, sangat nyaman ketika aku mengunjungi perpustakaan itu untuk sekedar meminjam buku atau membacanya di tempat,” ujarnya. (Novia Rahmawati)

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Tingkatkan Kemampuan Literasi melalui Pemanfaatan Fasilitas Perpustakaan FKIP Uhamka

Trending Now

Iklan

iklan