Kondisi Pendidikan Saat Ini

Selasa, 06 April 2021 | 11:11 WIB Last Updated 2021-04-06T04:11:59Z


(Desy/ Mahasiswa D3 Akuntansi FEB Uhamka)

Kabarpendidikan.id Pendidikan adalah proses pengubahan sikap dan tata laku seseorang atau sekelompok orang dalam usaha mendewasakan manusia melalui upaya pengajaran dan pelatihan. Dengan tujuan mencerdaskan generasi Indonesia. Peranan pendidikan sangat besar dalam mewujudkan manusia yang utuh dan mandiri serta menjadi manusia yang mulia dan bermanfaat bagi lingkungannya.


Namun kedaruratan wabah covid-19 memaksa institusi pendidikan dan pendidik merevolusi dirinya. Semenjak adanya covid-19 ini cara pengajaran konvesional di dunia ini berhenti. Banyak pelajar dan mahasiswa yang semula belajar di sekolah atau kampus, sekarang terhenti. Banyak pelajar dan mahasiswa tidak memiliki akses internet di rumahnya untuk dapat melanjutkan pendidikannya lewat jaringan sosial.


Kenyataan parahnya ketimbang akses informasi digital telah melumpuhkan pendidikan bagi kalangan terpinggirkan. Keadaan ini akan menjadi bola salju permasalahan sosial dikemudian hari seperti pengangguran, kriminal, kemiskinan dan kerapuhan jejaring kemasyarakatan.


Di saat yang sama, pendidikan telah mengubah praktiknya secara mendasar dan cepat. Jika kemarin siswa terutama belajar di sekolah, kini justru hanya belajar di rumah. Jika kemarin siswa dipaksa belajar dan diawasi guru, sekarang siswa perlu mengelola proses belajarnya sendiri. Setiap rumah dituntut bertransformasi jadi Self Organized Learning Environments) yaitu menitik beratkan proses pembelajaran mandiri yang dilakukan oleh siapapun yang berkeinginan untuk belajar dan memanfaatkan internet dan perangkat pintar yang dimilikinya. 


Harapan saya semoga wabah covid-19 ini segera berakhir agar kita semua terutama dosen, guru, siswa dan mahasiswa bisa aktif kembali melakukan pembelajarannya lewat tatap muka secara langsung. Sehingga pembelajarannya bisa berjalan secara efektif seperti biasanya.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Kondisi Pendidikan Saat Ini

Trending Now

Iklan

iklan