Sakralnya Pelantikan PK IMM FKIP Uhamka di Masa Pandemi Covid-19

Sabtu, 17 Oktober 2020 | 22:54 WIB Last Updated 2020-10-18T17:00:07Z

 


Kabarpendidikan.id Demi meningkatkan estapet pengkaderan sebagai bentuk regenerasi, Pimpinan Komisariat Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah atau biasa disebut PK IMM FKIP UHAMKA adakan kegiatan pelantikan yang baru periode 2020-2021 dengan mengusung tema “Restorasi Kepemimpinan yang Militan Demi Terwujudnya Progresivitas Ikatan” yang diadakan secara semi daring via Zoom Meeting (17/10).

 

Dalam kegiatan  ini dihadiri oleh Dekan FKIP Uhamka Desvian Bandarsyah berserta Wakil Dekan III Tri Wintolo Apoko. Desvian Bandarsyah berpesan kepada segenap kepengurusan yang baru dilantik “Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) harus bergerak maju yakni dengan inovasi dan kreasi sesuai dengan zaman dan dapat mengembangkan kader-kader persyarikatan yang baik dalam amalan. Kader Mahasiswa Muhammadiyah memiliki nilai-nilai kompetitif yang mendorong kader-kader militan serta kader yang dapat mencerahkan baik dalam lingkungan intelektualitas, religiusitas, dan humanitas. Momen ini perlu direfeerensikan, apa yang telah dicapai satu tahun ke belakang dan apa yang akan dicapai pada satu tahun ke depan.” Ujarnya.

 

Kegiatan yang begitu sakral ini, segenap pengurus yang dilantik haruslah bersiap-siap menjalankan amanahnya sebagai pengurus satu tahun kedepan dan saat inilah permulaannya. IMMawan Lourissyea Dzikir selaku ketua pelaksana mengatakan bahwa kepengurusan periode ini harus dijadikan salah satu pondasi untuk ber-IMM.  Kesiapan demi kesiapan, IMMawan Azzumar Abdillah Husein selaku Ketua Umum terpilih PK IMM FKIP UHAMKA periode 2020-2021 mengatakan kita sebagai khalifah di kampus, haruslah memberikan uswah kepada mahasiswa FKIP UHAMKA. Meskipun pada tantangan dakwah, perkaderan atau pun yang lainnya itu semakin sulit, tetaplah menjaga spirit bagi IMM.” Ujarnya.

 

IMMawan Fariz Abdul Aziz selaku Ketua Umum PK IMM FKIP UHAMKA Periode 2019-2020 mengatakan bahwa melihat dari tema pelaksanaan kegiatan ini yakni restorasi adalah bagaimana kita bernostalgia tentang apa yang telah dicapai pada satu tahun ke belakang dan bagaimana mengembalikan kejayaan dengan kondisi yang berbeda pada saat ini dengan mempertimbangkan saran-saran untuk keputusan dalam PK IMM FKIP UHAMKA. Seluruh bagian dalam kepengurusan harus mempertanggungjawabkan apa yang telah diputuskan tersebut.


Dalam pelantikan yang sakral ini langsung dilantik oleh IMMawan Riyanda Eka Saputra selaku Ketua Pimpinan Cabang Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Jakarta Timur, Ia berpesan “Nikmati perjuangan ke depan. Jangan sampai mengeluh yang berlebihan karena yang berlebihan itu tidak baik. Jangan meninggalkan satu sama lain karena jika teman-teman meninggalkan satu sama lain adalah sebuah pengkhianatan.”

 

Semoga dengan diadakannya kegiatan ini, PK IMM FKIP UHAMKA dapat memberikan inovasi-inovasi baru untuk kepengurusan satu tahun kedepan dan melahirkan cendekiawan yang memaknai serta menerapkan tri kompetensi dasar IMM, yakni religiusitas, intelektualitas, dan humanitas. (ABL)

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Sakralnya Pelantikan PK IMM FKIP Uhamka di Masa Pandemi Covid-19

Trending Now

Iklan

iklan