KabarPendidikan.id - Lembaga Pengkajian dan Pengembangan Al Islam dan Kemuhammadiyahan (LPP AIK) Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA (Uhamka) mengadakan kegiatan Launching dan Bedah Buku Tafsir Asmaul Husna Dalil Makna dan Kepribadian yang diselenggarakan di Aula AR. Fachruddin, Lantai 2, Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Uhamka, Sabtu (6/7).
Buku Tafsir
Asmaul Husna merupakan hasil karya dari Izza Rohman selaku Dosen Uhamka yang
mengajar di bidang Al Islam Kemuhammadiyahan (AIK) yang saat ini bertugas
menjadi Ketua Pimpina Ranting Istimewa Muhammadiyah (PRIM) New South Wales di
Australia.
Kegiatan dihadiri oleh Muhammad Dwifajri selaku Wakil Rektor
IV Uhamka, Imron Baehaqi selaku Kepala Divisi Pengembangan Kampus Islami LPP
AIK Uhamka, Izza Rohman selaku Dosen AIK Uhamka, Prof. Yunan Yusuf selaku
Narasumber dan Pemateri Kegiatan, Muhib Abdul Wahab selaku Narasumber dan
Pemateri, Ahmad Purnomo selaku Kepala Pengurus Masjid Yayasan Nurul Al Amin,
dan partisipan yang hadir dalam kegiatan.
Dalam sambutannya, Muhammad Dwifajri selaku Wakil Rektor IV
Uhamka menyampaikan apresiasi atas perilisan buku ini yang ditulis oleh Izza
Rohman yang sangat inspiratif dan dapat memberikan ilmu yang sangat bermanfaat
mengenai kajian tafsir nilai-nilai Asmaul Husna.
“Saya sangat mengapresiasi buku ini yang pak Izza Rohman
tulis mengenai tafsir asmaul husna di sela-sela kesibukannya menjadi PRIM di
Australia sehingga bisa terbit. Semoga
karyanya dapat terus berkembang dan dapat memberikan ilmu dan kedamaian bagi
jiwa kita karena sangat inspiratif,” ucap Dwifajri
Selain itu, Ahmad
Purnomo selaku Kepala Pengurus Masjid Yayasan Nurul Al Amin juga menyampaikan
apresiasinya atas buku Tafsir Asmaul Husna yang ditulis oleh pak Izza Rohman
dan berharap dapat menjadi ilmu yang bermanfaat dan ispiratif bagi pembaca.
”Buku ini sangat
membantu dalam memahami makna dan tafsir Amaul Husna. Semoga buku yang ditulis
oleh pak izza menjadi sebuah inspirasi bagi kita dan para pembacanya,” tutur
Purnomo.
Selanjutnya, Izza
Rohman juga menyampaikan bahwa buku ini ia tulis sebagai sarana dan dedikasinya
kepada para pembaca dalam mengembangkan diri dan emningkatkan ketakwaan melalui
pemahaman nilai-nilai Asmaul Husna.
”Karya ini hadir
sebagai sarana bagi para pembaca dalam mengembangkan diri dan meningkatkan
ketakwaan kita melalui pemahaman tafsir nilai-nilai Asmaul Husna,” pungkas
Izza.