Guru SD Bojonegoro Meminta Maaf Atas Viralnya Vidio Seorang Siswa yang Membawa Bekal Ulat

Jumat, 13 Oktober 2023 | 15:39 WIB Last Updated 2023-10-13T08:39:30Z


KabarPendidikan.id
Guru SD Meduri V Kecamatan Margomulyo, Bojonegoro, Jumangin Mengabadikam moment seorang siswa yang membawa sebuah bekal berisikan ulat bulu hingga viral di sosial media. Setelah vidio tersebut viral, Jumangin meminta maaf, Jumat (13/10).

 

Guru yang mengajar di sekolah tersebut meminta maaf kepada siswanya yang bernama Andik, dan guru tersebut meminta maaf atas kegaduhan yang telah dibuatnya.

 

“Awalnya saya tidak memiliki niat sedikitpun untuk membully siswa tersebut,” ujar.

 

Sehubungan dengan komentar dari warganet atas vidio yang viral di sosial media, hal tersebut sudah di klarifikasi oleh Guru SD Meduri V. Dinas Pendidikan juga sudah memanggil guru tersebut.

 

“Vidio yang tersebar di sosial media, tidak utuh karena sudah ada beberapa yang dipotong,” tuturnya.

 

Guru tersebut berkata bahwa Andik sudah akrab dengannya seperti seorang teman karena senang bercanda saat sedang berangkat dan pulang sekolah, lalu Jumangin selalu memboncengnya.

 

“Dalam proses belajar mengajar, saya menemaninya dari kelas 3 SD sampai sekarang,” Ucap Jumangin

 

Vidio Andik yang membawa bekal laut turi viral, setelah Jumangin membagikan vidio tersebut kepada salah satu alumni SD Meduri V dan mengunggahnya di laman pribadi miliknya.

 

Setelah vidio tersebut di unggah lalu viral, hingga mendapat komentar negatif dari warganet. Menurut Jumangin vidio yang di unggah tersebut membuat Andik ketakutan dan merasa bersalah.

 

Salsabila Amalia/adp

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Guru SD Bojonegoro Meminta Maaf Atas Viralnya Vidio Seorang Siswa yang Membawa Bekal Ulat

Trending Now

Iklan

iklan