Perdalam Kreativitas, Dosen FAI Uhamka adakan Pelatihan Penggunaan Aplikasi Canva

Selasa, 18 Januari 2022 | 10:30 WIB Last Updated 2022-01-18T07:52:13Z


Kabarpendidikan.id
 Dosen dan Mahasiswa FAI Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA (Uhamka) bersama LPPM Uhamka melaksanakan Program Kemitraan Masyarakat (PKM) dengan tema Pelatihan Pembuatan Audio Visual Berbasis Canva. Pelatihan ini dilakukan untuk guru-guru di SMA Muhammadiyah 3 Jakarta. Kegiatan ini berlangsung secara daring melalui aplikasi Zoom meeting pada Kamis (13/1).


Husni selaku guru di SMA Muhammadiyah 3 Jakarta mewakili Kepala Sekolah menyampaikan, guru-guru yang hadir tidak seluruhnya dikarenakan sedang ada pendalaman materi untuk Utbk.



"Pihak kami sebelumnya meminta maaf karena hanya menyiapkan sekitar 20 orang guru saja. Karena yang lain sedang memberikan pendalaman materi untuk siswa yang akan menghadapi Utbk agar masuk ke perguruan tinggi negeri. Tentu saja semua orang tua siswa di SMA 3 Jakarta  mengharapkan agar anaknya dapat lulus ujian perguruan tinggi negeri," tutur Husni.



Husni juga menambahkan bahwa pihaknya selalu promosikan untuk perguruan tinggi swasta yang berkualitas dan berakreditasi A itu ada di Uhamka. Mereka rekomendasikan kepada orang tua siswa untuk memilih Uhamka, karena Uhamka merupakan salah satu kampus milik Muhammadiyah.



"Untuk guru-guru selamat menjalankan pelatihan. Semoga apa yang kita dapat diterapkan dalam pembelajaran," tutur Husni.



Heru Wibowo selaku Ketua PKM dan Dosen Fai Uhamka dalam sambutannya menyampaikan bahwa di dalam tujuan pengabdian masyarakat ini adalah salah satu komitmen perserikatan Muhammadiyah dalam mengembangkan sumber daya manusia khususnya di bidang pendidikan.



"Salah satunya adalah bagaimana kita bisa berkontribusi untuk memberikan manfaat. Manfaat yang dimaksud adalah bagaimana kontribusi di dalam pelatihan dan dalam pendidikan. Hal ini juga ada di dalam visi Uhamka bahwa di dalam kegiatan pengabdian masyarakat yaitu untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat disekelilingnya," tutur Heru.



Diakhir sambutannya Heru mengatakan, dengan melalui aplikasi Canva ini guru-guru nantinya akan lebih kreatif dan inovatif dalam menyuguhkan materi saat pembelajaran.



"Mudah-mudahan dalam pelatihan pembuatan media audi ovisual berbasis dengan aplikasi Canva ini bisa memberikan kontribusi dari pihak sekolah, hingga bisa memberikan gambaran ataupun animasi di dalam pembelajaran," tutup Heru.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Perdalam Kreativitas, Dosen FAI Uhamka adakan Pelatihan Penggunaan Aplikasi Canva

Trending Now

Iklan

iklan