Meriahkan Ramadan, BEM FKIP UHAMKA Adakan Bakti Sosial dan Pesantren Kilat

Rabu, 05 Mei 2021 | 11:44 WIB Last Updated 2021-05-05T13:50:07Z


Kabarpendidikan.id
Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (BEM FKIP) Universitas Muhammadiyah Prof. DR. Hamka selenggarakan Bakti sosial dan Pesantren kilat. Kegiatan yang bertemakan SEMARAK RAMADHAN DALAM AKSI NYATA MENCERAHKAN DAN MENCERDASKAN GENERASI BANGSA ini berlangsung pada 1-2 Mei 2021 yang bertempat di TPA Al-Istiqomah kelurahan Susukan, Kecamatan Pasar Rebo.

 

Iksanudin Wiyono selaku Ketua BEM FKIP UHAMKA mengatakan “Langkah Gerakan yang tidak mati untuk BEM FKIP UHAMKA, maka kami mengadakan Bakti sosial dan Pesantren kilat ini di lingkungan sekitar kampus, walaupun kegiatan Bakti sosial ini berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, kami dari BEM FKIP UHAMKA berinovasi bagaimana kami tetap bergerak walaupun sedikit terhalang karena adanya virus covid-19 ini.” (1/5/2021)

 

Hari Naredi selaku Wakil Dekan III Bidang Kemahasiswaan pun turut hadir untuk memberikan sambutan sekaligus memotivasi anak-anak dalam mengikuti kegiatan pesantren kilat ini.

 

Memang dinamakan pesantren kilat karena mendapat ilmunya juga kilat, hanya sebentar. Tetapi tidak menutup kemungkinan kita dari FKIP UHAMKA memberi ilmu-ilmu yang terbaik untuk anak-anak semua, semoga teman-teman, anak-anak semuanya dari kegiatan ini kita bias sama-sama mengimplementasikan surat Al-Maun dalam kegiatan sosial dan pemberdayaan masyarakat ini .” Ucap Hari.

 

Kegiatan yang diselenggarakan secara luring dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat ini diapresiasi oleh Ujang, Ketua RT 08 setempat. “Kami sangat mengapresiasi kegiatan bakti sosial dan pesantren kilat ini, karena ini merupakan kali pertama mahasiswa mengadakan bakti sosial dan pesantren kilat di lingkungan kami.” Ujarnya.

 

Sementara itu, Suhedi selaku pengurus TPA menuturkan “Pandemi Covid-19 memaksa mengubah seluruh aktivitas masyarakat menjadi berbasis online termasuk pendidikan, dan pembelajaran. Namun, kami sangat berterimakasih kepada FKIP UHAMKA yang telah mengadakan kegiatan Bakti Sosial dan Pesantren Kilat ini di TPA kami, Alhamdulillah anak-anak dan para orang tua senang akan kehadiran kaka-kaka sekalian, semoga anak-anak dapat mengikuti kegiatan ini yang berlangsung selama dua hari dengan tertib dan mengikuti arahan dari kaka-kaka sekalian” Ungkapnya.

 

Kegiatan ini berlangsung meriah. Selain edukasi dalam membaca Al-Quran, Hukum tajwid dan bidang keagamaan lainnya, terdapat pula agenda menonton film bersama mengenai ciptaan Allah serta tokoh-tokoh Islam yang telah mengemukakan dunia.

 

Tidak hanya itu, beberapa lomba seperti lomba adzan, hafalan surat dan MTQ pun diadakan untuk menambah kemeriahan kegiatan ini. Dan juga dengan harapan dapat menumbuhkan soft skill peserta terutama di bidang keagamaan, serta melatih rasa percaya diri mereka dengan mengikuti perlombaan ini. (FHA)

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Meriahkan Ramadan, BEM FKIP UHAMKA Adakan Bakti Sosial dan Pesantren Kilat

Trending Now

Iklan

iklan